Sosialisasi Penanggulangan Bencana Di Kelurahan Hadil Bakti Babinsa Sampaikan Mitigasi

Sosialisasi Penanggulangan Bencana Di Kelurahan Hadil Bakti Babinsa Sampaikan Mitigasi

Babinsa Kelurahan Handil Bakti Pelda Rudi Purnomo Koramil 04/Palaran Kodim 0901/Samarinda menjadi narasumber dan menyampaikan materi penanggulangan bencana

Samarinda- Dalam proses pengurangan dampak kerusakan lingkungan yang diakibatkan oleh bencana, muncul sebuah istilah yang disebut dengan mitigasi. Istilah mitigasi tidak berdiri sendiri, namun juga disertai oleh kesiapan, tanggapan, dan penormalan kembali, dalam proses pengendalian bencana.

Babinsa Kelurahan Handil Bakti Pelda Rudi Purnomo Koramil 04/Palaran Kodim 0901/Samarinda menjadi narasumber dan menyampaikan materi penanggulangan bencana berbasis masyarakat yang silaksanakann di aula Kelurahan Handil Bakti, Jl Melati, RT.04 Kecamatan Palaran, Senin (26/9/22).

Dalam penyampaian materi, Babinsa Kelurahan Handil Bakti Pelda Rudi Purnomo mengatakan, bahwa mitigasi adalah upaya yang dilakukan untuk mengurangi risiko dan dampak yang diakibatkan oleh bencana terhadap masyarakat di kawasan rawan bencana, baik itu bencana alam, bencana ulah manusia maupun gabungan dari keduanya dalam suatu daerah atau masyarakat.

Pelda Rudi Purnomo pada kesempatan yang sama juga menjelaskan, tujuan dari mitigasi adalah mengurangi kerugian pada saat terjadinya bahaya di masa mendatang, mengurangi risiko kematian dan cedera terhadap penduduk, mencakup pengurangan kerusakan dan kerugian-kerugian ekonomi yang ditimbulkan terhadap infrastruktur sektor publik.

“Dengan adanya penyuluhan ini diharapkan para relawan dapat meminimalisir korban jiwa maupun harta benda, sehingga saat menghadapi suatu bencana benar-benar paham harus berbuat apa,” tegas Pelda Rudi Purnomo. (Pendim 0901/Smd)